Jakarta (ANTARA News) - Relawan yang tergabung dalam Perhimpunan Masyarakat Cinta Susilo-Boediono (Permata SB-Yes) menargetkan kemenangan SBY-Boediono pada Pemilihan Presiden/Wakil Presiden 8 Juli 2009 dalam satu putaran.

"Satu putaran itu target kami Insya Allah tercapai, diharapkan bisa dapat 60 sampai 68 persen," kata Ketua umum Pertama SB-Yes Sutan Batoegana didampingi Ketua Pertama SBY-Yes Irwan Marbun terkait Deklarasi Permata SB-Yes di Senayan Jakarta, Rabu.

Permata SB-Yes dibentuk untuk mewadahi berbagai kalangan non partai yang memberi dukungan kepada Capres SBY pada Pilpres 2004. Untuk Pilpres 2009, mereka belum terwadahi sehingga dibentuk tim relawan bernama Permata SB-Yes.

"Pembentukan organisasi atas permintaan kawan-kawan yang ikut memberi andil bagi kemenangan SBY tahun 2004. Mereka ingin dilibatkan lagi, tetapi belum ada wadah sehingga kami bentuk Pertama SB-Yes," katanya.

Dukungan dan kecintaan para relawan SBY ini lebih didorong keikhlasan dan semangat agar SBY terpilih kembali. "Keinginan kawan-kawan ini sederhana `yang penting SBY terpilih lagi`. Karena itu, kita segera wadahi aspirasi itu. Kalau tidak, ikut pihak lain," katanya.

Sutan mengemukakan, jaringan mereka sudah ada sejak 2004 dan tersebar di seluruh Indonesia. Dengan adanya lembaga yang mewadahi mereka, maka jaringan itu tingal "dibangkitkan". Mereka bukan orang partai, tetapi buruh, nelayan, pengemudi angkutan umum dan pemilih atau pengelola warung makan.

Sutan yang juga pendiri Gerakan Pro SBY (GPS) pada tahun 2004 menjelaskan, dengan jaringan yang sudah ada, maka organisasi ini akan lebih mudah "digerakkan". "Tinggal memberi nama saja. Ada dua alternatif nama, yaitu Golden SBY atau Permata SB-Yes. Kami pilih yang kedua karena nama pertama agak kebarat-baratan, masyarakat kurang memahami," katanya.

Sasaran tim relawan ini juga menggarap sekitar 40 juta orang yang tidak menggunakan hak pilih pada pemilu legislatif dan massa mengambang (floating mass). Bersama tim sukses dan tim relawan SB lainnya, Sutan optimistis mampu menang dalam satu putaran.

Wakil Ketua Fraksi Partai Demokrat (FPD) DPR RI itu mengatakan, jika SBY pada 2004 yang didukung beberapa partai mampu meraih suara lebih 60 persen, maka perolehan suara sebesar itu akan dicapai lagi pada Pilpres 2009.

"Dengan dukungan 24 parpol dalam koalisi, kita yakin meraih sekitar 68 persen," katanya yang menambahkan, keberanian menargetkan perolehan suara sebesar itu bukan merupakan kesombongan karena siapapun boleh memasang target perolehan suara.

Tetapi, kata Sutan, target sebesar itu akan bisa dicapai kalau seluruh jaringan tim sukses dan tim relawan, termasuk yang tergabung dalam Permata SB-Yes, bekerja keras.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009