Ambon (ANTARA News) - Andre Mairuhu, siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) III Ambon mengikuti seleksi Lomba Keterampilan Siswa (LKS) yang akan mewakili Indonesia ke tingkat ASEAN dan LKS tingkat dunia di Kanada.
"Siswa kelas tiga SMK III Ambon ini pada Mei lalu meraih medali perak untuk LKS tingkat nasional di Jakarta, dan sekarang dia berpeluang mewakili Indonesia ke tingkat regional maupun internasional, jika lolos seleksi," kata Kepala Bidang Pendidikan Menengah Disdikpora Maluku, Andre Jamlaen, di Ambon, Senin.
Andre Mairuhu, siswa jurusan kelistrikan, menduduki tempat kedua dan meraih medali perak berkat kecepatannya membuat rangkaian listrik.
Ia juga menguasai bahasa Inggris sebagai salah satu syarat dasar yang harus dipenuhi peserta LKS untuk dapat mengikuti seleksi tingkat ASEAN dan dunia.
"Surat pemanggilan Andre Mairuhu dari Departemen Pendidikan Nasional sudah ada dan tinggal menunggu waktu keberangkatannya ke Jakarta pada bulan ini," kata Jamlaen.
Sebelum berangkat, guru-guru di SMK III diharapkan memanfaatkan waktu yang ada untuk seoptimal mungkin memberikan tambahan pelatihan dan bimbingan kepada siswa tersebut.
Menurut Jamlaen, keberhasilan siswa kejuruan di Maluku dalam lomba tersebut menunjukkan kualitas pendidikan di Maluku sebenarnya tidak kalah dibandingkan daerah-daerah lain di Tanah Air.
Ia berharap siswa-siswi sekolah kejuruan atau SMA bisa mengukir prestasi cemerlang di tingkat nasional lewat berbagai lomba dan kreativitas yang mengangkat nama sekolah maupun daerah ke depan.
"Maluku pernah dilanda konflik kemanusiaan yang cukup lama dan berdampak buruk pada dunia pendidikan di daerah ini. Karena itu, citranya harus dibangun kembali melalui perbaikan sarana dan upaya peningkatan kualitas guru dan siswa," katanya. (*)
Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009