Semarang (ANTARA News) - Nokia meluncurkan produk telepon seluler (hp) baru yang dengan internet siap pakai dengan layanan "ovi mail" yang memberikan kesempatan kepada masyarakat yang belum memiliki akun "email" (surat elektronik) untuk mengatur dan memulai menggunakan akun "email" pribadi.
"Selama ini, pengguna `email` di Indonesia masih sangat rendah jika dibandingkan dengan negara tetangga, seperti Malaysia, Brunei Darussalam, Singapura, dan sejumlah negara lainnya yang mencapai dua kali lipat dibandingkan dengan Indonesia," kata Manager Produk Marketing, Trisnawan Cipto saat memperkenalkan "ovi mail" dan sejumlah produk hp yang terintegrasi dengan layanan tersebut di Semarang, Selasa.
Berdasarkan data dari sejumlah sumber, kata Trisnawan, jumlah pemilik email di Indonesia masih sangat rendah, yakni sekitar 25 persen. "Dengan adanya layanan `ovi mail` yang mudah dioperasikan dan gratis, kami ingin membidik masyarakat yang belum mengenal `email`," ujarnya.
Keberadaan layanan internet dari Nokia itu, katanya, juga akan memudahkan masyarakat di sejumlah daerah yang belum terjangkau layanan internet untuk lebih mengenalnya. "Setidaknya, perkembangan teknologi informasi ini juga akan dinikmati oleh semua kalangan dengan mudah dan murah," ujarnya.
Pasalnya, lanjut dia, untuk menambah pengetahuan, hiburan, dan membuka pesan atau berkirim pesan melalui internet tidak perlu menggunakan perangkat komputer yang berharga mahal, tetapi cukup dari hp.
Ia mengklaim, perangkat hp yang terintegrasi layanan email baru dari Nokia dengan sejumlah kemudahan.
Bahkan, situs ovi sebagai situs standar yang memungkinkan para pelanggan Nokia untuk memposting konten apa saja ke dalamnya memiliki sejumlah keunggulan, yakni pengaturan yang mudah, dan dapat mengakses berbagai layanan, tidak ada sponsor, bebas virus, dan mudah dicari.
Pengembangan internet melalui hp tersebut juga disesuaikan dengan hasil survei terhadap pelanggan di negara berkembang, seperti Indonesia mengatakan, bahwa mereka lebih baik terkoneksi dengan internet melalui hp dari pada komputer.
"HP yang diluncurkan ini dijual dengan harga terjangkau, dirancang dan dibangun dari dasar yang sesuai dengan kebutuhan spesifik para pelanggan dari negara berkembang," ujarnya.
Adapun produk hp baru yang diluncurkan, yakni Nokis 2323 yang sudah tersedia di pasaran dan Nokia 2700 yang akan diluncurkan pada kuartal ketiga tahun 2009.
Selain itu, lanjut dia, layanan "ovi mail" dapat pula digunakan di seluruh perangkat Nokia S40. "Solusi ini juga akan menjadi identitas digital pertama bagi masyarakat pasar berkembang," ujarnya.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009
Terlebih jiika tdk menghendaki layanan Ovi mail berbayar ini, maka saat masa trial gratis habis maka akan melumpuhkan juga akun2 populer seperti live/hotmail, gmail, yahoo yg jika digunakan tanpa Ovi tdk memerlukan CM tsb