Jakarta (ANTARA News) - Tim Kesebelasan Jawa Tengah berhasil merebut Piala Menpora setelah mengandaskan kesebelasan Sumatera Selatan 2-0, pada babak final Kejuaraan Nasional Sepak Bola Usia 15 Tahun Piala Menpora di Stadion PTIK, Jakarta, Minggu.
Gol Kesebelasan Jateng 2-0 atas Sumsel diciptakan oleh pemain depannya Nocilas Faizal pada menit ke-33 babak pertama dan Rodecta Fonda menit ke-42 babak kedua.
Pertandingan babak final piala Menpora yang disaksikan sekitar ratusan penonton di Stadion PTIK, berjalan cukup seru yang dipertotonkan kedua kesebelasan.
Memasuki babak pertama tim Jateng langsung menyerang melalui sayap kanan mampun kirinya, permainan penyerang Nicolas sering membuat repot pertahanan Sumsel yang dikomandani Dimas sebagai kapten kesebelasan.
Peluang tim Jateng terjadi pada pertengahan babak pertama terjadi kemelut di depan gawang Sumsel. Namun, tembakan pemain depan Jateng membentur gawang Sumsel yang dijaga Aris Wahyu sdan bola liar bisa dihalau barisan belakang Sumsel.
Tim Sumsel kembali menyerang dan sering menekan masuk ke pertahanan lawan, tapi bolanya sulit menembus pertahan jateng yang dijaga Rianto dan kawan-kawan.
Tim Sumsel terus menyerang dan berhasil menguasai lapangan, tapi bola selalu gagal menembus gawang Jateng yang dijaga Listianto.
Tim Jateng dengan mengandalkan serang balik akhirnya bisa menjebol gawang Sumsel pada menit ke-33 babak pertama, setelah Nocilas lepas dari kawalan pemain belakang lawan dan kedudukan 1-0.
Memasuki babak kedua tim Sumsel terus mengurung pertahanan Tim Jateng, mereka menyerang dari beberapa lini. Namun, seranga Tim Sumsel selalu dapat digagalkan pemain belakang Jateng.
Permainan kiper Jateng Listianto yang cemerlang, karena sering menyelamatkan gawangnya dari serangan kesebelsan Sumsel.
Tim Jateng menambah gol pada menit ke-42 babak kedua oleh Rodecta Fonda setelah mendapt bola liar, karena bola lepas dari tangkapan kiper Sumsel Aris Wahyu kedudukan menjadi 2-0.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009