Jakarta (ANTARA) - Rapper Laze merilis single ketiga berjudul "Dari layar" yang merupakan bagian dari album penuh keduanya yang rencananya akan dirilis tahun ini.

Lagu "Dari Layar" terinspirasi dari fenomena media sosial yang kerap menampilkan sisi manis melalui unggahan dari para penggunanya.

Pemilik nama asli Havie Prakasya itu menangkap para pengguna media sosial sering memamerkan barang-barang mewah pribadi, kebahagiaan rumah tangga, karir yang melesat, hingga liburan ke luar negeri.

"Kebahagiaan di layar bisa jadi hanya tahap permulaan dari sebuah pencapaian karena kita tidak melihat jatuh bangunnya. Ditambah kemungkinan kalau kesenangan itu bisa jadi hanya hasil pencitraan semata," kata Laze dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Jakarta, Sabtu.

Di sisi ini, menurut Laze, terkadang pengguna media sosial seringkali terjebak menjadi racun bagi orang lain dengan memamerkan hal bagus yang tanpa disadari membentuk citra tersebut.

"Layaknya pengguna media sosial pada umumnya, saya akan post foto yang saya suka. Juga hal keren, aktivitas yang asik saya lakukan kayak manggung," ujarnya.

Hal itulah yang diakui Laze menjadi bumerang bagi dirinya saat menulis lagu "Dari Layar". Keresahan itu yang ia tuang di lagu baru ini. Laze juga membalutnya dengan unsur satir dan sindiran yang khas.

Laze juga bekerja sama dengan Randy MP dan Riza Rinanto yang menggarap musik pada lagu ini. Lagu "Dari Kayar" sudah dapat didengarkan melalui berbagai layanan musik digital.

Baca juga: White Shoes and The Couples Company bocorkan lagu terbaru "Rumah"

Baca juga: Atlesta luncurkan album hasil renungan saat isolasi diri

Baca juga: Hondo ungkap sisi spiritual di lagu "River"

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020