Jakarta, 13/5 (ANTARA) - Dalam rangka menindaklanjuti pertemuan tingkat Menteri D-8 mengenai Ketahanan Pangan (food security) akhir bulan Februari 2009 di Malaysia, D-8 melaksanakan rapat konsultatif disela-sela pelaksanaan World Ocean Conference (WOC). Pertemuan ini merupakan tindaklanjut menetapkan kelautan dan perikanan sebagai salah satu pilar upaya meningkatkan ketahanan pangan, dan telah dibentuk pula Working Group on Marine and Fisheries. Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Sekretaris Jenderal Departemen Kelautan dan Perikanan, Widi Agoes Pratikto di Hotel Rizky Manado (13/5). Adapun pertemuan tersebut dipimpin oleh Dirjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan (P2HP) Departemen Kelautan dan Perikanan, Martani Husein.
Organisasi D-8 merupakan forum kerjasama dari delapan anggota negara berkembang atau dikenal sebagai Developing Eight Countries Organization for Economic Cooperation, yaitu: Bangladesh, Indonesia, Iran, Malaysia, Mesir, Nigeria, Pakistan dan Turki. Organisasi ini mengutamakan sebagai forum ekonomi, terutama aspek perdagangan. Program kegiatan bias juga termasuk pengembangan sumberdaya manusia.
Workshop D-8 Working Group on Marine and Fisheries (WGMF) dilaksanakan di sela-sela pelaksanaan WOC pada tanggal 13 Mei 2009. Masuknya Kelautan dan Perikanan dalam bahasan Ketahanan Pangan didasari atas pertimbangan ikan sebagai makanan yang sehat, berprotein tinggi serta kaitan erat dengan dominannya ikan sebagai bahan pakan ternak (animal feed). Seyogyanya ketahanan pangan ditafsirkan tidak hanya beras. Guna meningkatkan gizi masyarakat harus menerima cukup banyak asupan protein, dengan demikian memang peran perikanan sangatlah dominan. Pemahaman ketahanan pangan tidak bisa ditafsirkan secara kuantitatif saja, asal tidak lapar. Namun lebih dari itu, harus diartikan menyangkut kualitas gizi yang dikonsumsinya.
Dalam WGMF kali ini dibahas mengenai struktur dan organisasi, platform, tujuan, ruang lingkup kerjasama, dan mekanisme pendanaan. Selain itu, juga akan dibahas mengenai tempat dan waktu pelaksanaan Senior Official dan Ministrial Meeting kelautan dan perikanan yang akan datang.
Untuk keterangan lebih lanjut, silakan hubungi Dr. Soen'an H. Poernomo, M.Ed, Kepala Pusat Data, Statistik dan Informasi, Departemen Kelautan dan Perikanan, HP.08161933911
Pewarta:
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2009