Jakarta (ANTARA) - Terdapat beberapa berita hukum kemarin (Senin, 6/4) yang menjadi perhatian pembaca dan masih menarik untuk dibaca, mulai Korlantas Polri menggunakan drone untuk mengecek suhu tubuh pengendara ojek online hingga M Syarifuddin terpilih sebagai Ketua Mahkamah Agung.
Berikut sejumlah berita hukum kemarin yang masih menarik untuk dibaca hari ini:
Polri gunakan drone cek suhu tubuh pengendara ojek online
Korlantas Polri menggelar Operasi Keselamatan dan Pencegahan Penyebaran Virus COVID-19 dengan menggunakan pesawat nirawak atau drone untuk mendeteksi suhu tubuh para pengguna jalan, khususnya pengemudi ojek online (Ojol) di kawasan Senayan, Jakarta.
Langkah tersebut ditempuh mengingat OJOL masih tetap bekerja meskipun pemerintah telah mengeluarkan berbagai aturan pembatasan di masa pandemi virus COVID-19.
Selengkapnya di sini
Bareskrim tangkap pelaku penghina presiden di medsos
Penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri menangkap Alimudin Baharsyah (33), tersangka pelaku penghinaan terhadap penguasa dan penyebar konten bernuansa SARA di media sosial.
"Penangkapan terhadap tersangka adalah puncak dari penanganan beberapa kasus sebelumnya yang melibatkan tersangka," kata Kabagpenum Polri Kombes Pol Asep Adisaputra di Mabes Polri, Jakarta, Senin.
Selengkapnya di sini
Bupati Kudus dijatuhi hukuman 8 tahun penjara
Bupati Nonaktif Kudus M.Tamzil dijatuhi hukuman delapan (8) tahun penjara dalam kasus dugaan suap dan gratifikasi berkaitan dengan mutasi jabatan di lingkungan pemerintah kabupaten ini.
Hukuman yang dijatuhkan Hakim Ketua Sulistyono dalam sidang di Pengadilan Tipikor Semarang, Senin, dua tahun lebih ringan dari tuntutan jaksa.
Selengkapnya di sini
Presiden Jokowi: Napi korupsi tidak dibebaskan karena COVID-19
Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa pemerintah tidak berniat untuk membebaskan para narapidana korupsi karena pandemi COVID-19.
"Saya ingin menyampaikan bahwa mengenai napi koruptor tidak pernah kita bicarakan dalam rapat-rapat kita, jadi mengenai PP No 99 tahun 2012 perlu saya sampaikan tidak ada revisi untuk ini," kata Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor, Senin.
Selengkapnya di sini
Muhammad Syarifuddin terpilih sebagai Ketua Mahkamah Agung
Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial Muhammad Syarifuddin terpilih menjadi Ketua Mahkamah Agung setelah mendapat suara terbanyak dalam sidang paripurna khusus di Gedung Mahkamah Agung, Jakarta, Senin.
Dalam putaran pertama, Syarifuddin memperoleh 22 suara, disusul Andi Samsan Nganro 14 suara, Sunarto 5 suara, Amran Suadi 1 suara, Supandi 1 suara dan Suhadi 1 suara. Terdapat suara tidak sah sebanyak 2 suara dan abstain 1 suara.
Selengkapnya di sini
Pewarta: Zuhdiar Laeis
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2020