Menurut pelatih tunggal putra Hendrawan, latihan sesi pagi dilaksanakan di lapangan latihan. "Namun lapangan latihan belum siap sepenuhnya, karena memang jadwal latihan mulai besok (Jumat)," katanya saat dihubungi, Kamis.
Hendrawan yang membawa tiga pemain asuhannya yakni Sony Dwi Kuncoro, Simon Santoso dan Tommy Sugiarto, mengatakan tim Indonesia belum mencoba lapangan yang akan digunakan untuk pertandingan. "Belum tahu kapan, mungkin besok," katanya.
Sementara pemain spesialis ganda, Fran Kurniawan menyebutkan latihan sesi sore dilakukan di hotel dengan latihan fisik berupa fitnes dan jogging.
"Latihannya enak dan mengasyikkan, kebersamaan juga terjaga," kata pemain yang baru pertamakali memperkuat tim Piala Sudirman itu.
Ia juga mengatakan bahwa Konsulat Jenderal RI di Guangzhou mengundang mereka untuk makan malam pada Jumat (8/5).
Tim Indonesia terdiri atas 20 pemain, masing-masing 12 putra dan delapan putri. Tim yang menjadi unggulan kedua tersebut berada dalam Grup 1B bersama tuan rumah sekaligus juara bertahan China, Inggris dan tim yang mendapat promosi Jepang.
Sedang Grup 1A ditempati unggulan pertama Denmark, Malaysia, Korea Selatan dan Hong Kong.
Juara dan runner-up masing-masing grup berhak lolos ke semifinal untuk memperebutkan trofi.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009