Inisiatif akan melibatkan kolaborasi dengan perusahaan, merek, lembaga, penerbit, dan juru bicara
EMERYVILLE, Calif.--(Antara/BUSINESS WIRE)-- VDX.tv, perusahaan teknologi periklanan global yang mengubah cara merek terhubung dengan para penonton yang relevan, hari ini meluncurkan inisiatif Public Service Announcement (PSA) video digital yang membantu mendorong kesadaran seputar COVID-19 dan membantu masyarakat global mengatasi penyebaran virus itu dengan lebih baik. Kampanye tersebut akan memungkinkan perusahaan, merek, penerbit, pemasar, dan selebriti untuk bekerjasama membantu memerangi penyebaran ini.
Inisiatif ini mengakui bahwa virus ini telah dan terus berdampak pada masyarakat secara global. Iklan video VDX.tv akan diterjemahkan ke beberapa bahasa untuk menjangkau orang-orang di seluruh wilayah. Selain itu, VDX.tv akan menggunakan kemampuan penuh platformnya untuk menyesuaikan pesan di setiap kota dan memberikan informasi paling relevan.
"Selama situasi yang tak dapat dipastikan ini, kami bertekad untuk bertindak dan membantu melakukan yang terbaik yang kami lakukan: terhubung dengan para audiens melalui pesan video dan format yang menarik," kata Dilip DaSilva selaku CEO VDX.tv. "Video merupakan format terbaik bagi merek untuk berkomunikasi dengan pelanggan yang relevan, dan format yang paling efektif untuk memberitahu orang-orang di seluruh dunia tentang cara memerangi dan menghadapi dampak virus ini terhadap keluarga dan komunitas mereka."
Format VDX.tv, yang merupakan singkatan dari "Video Driven Experience", dimulai dengan video namun memungkinkan para pelanggan untuk berinteraksi dengan iklan dan menjelajahi informasi tambahan. Ini dapat disesuaikan berdasarkan lokasi. Sebagai contoh, iklan dapat memberikan pusat triase atau pengujian terdekat. Ia juga dapat memberikan tautan ke sumber daya setempat dari World Health Organization (WHO) dan Centers for Disease Control and Prevention (CDC).
"Kami mencari perusahaan, merek, lembaga, penerbit, dan juru bicara lainnya untuk bergabung bersama kami. Untuk menyebarkan pesan seluas mungkin, kami butuh kontribusi inventaris atau dana untuk mendukung inventaris pembelian berbayar, dan juru bicara di setiap negara untuk merekam video untuk membantu mensirkulasi pesan. Perusahaan kami akan mendonasikan semua sumber daya secara pro-bono. Kami memiliki sekitar 500 karyawan dan mayoritas akan membantu kami dengan inisiatif ini."
Untuk mempelajari lebih lanjut dan membantu dengan inisiatif ini, silakan kunjungi covid-19.vdx.tv.
Tentang VDX.tv
VDX.tv merupakan perusahaan teknologi periklanan global yang mengubah cara merek terhubung dengan para audiens yang relevan dalam lanskap video konvergen hari ini. Kami menciptakan pengalaman berbasis video yang mengintegrasikan pesan digital TV bermerek dan memberdayakan pemasar untuk memikat pemirsa, mendorong tindakan, dan mengubah kesadaran menjadi tanggapan. Kami menghubungkan titik di antara orang, perangkat dan rumah tangga untuk memberikan pengalaman merek yang lebih konsisten, relevan, dan bermakna di seluruh TV dan perangkat pribadi yang terhubung.
VDX.tv merupakan divisi Exponential Interactive, Inc. Pelajari lebih lanjut di www.vdx.tv.
Baca versi aslinya di businesswire.com: https://www.businesswire.com/news/home/20200402005220/en/
Kontak
Kite Hill PR untuk VDX.tv
Moira Shannon
moira@kitehillpr.com
Sumber : VDX.tv
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2020