Jepara (ANTARA News) - Tim Persijap Jepara harus puas bermain imbang tanpa gol saat menjamu tim Persiwa Wamena pada laga lanjutan Liga Super di Stadion Gelora Bumi Kartini (GBK) Jepara, Kamis petang, tanpa adanya dukungan penonton.

Pada babak pertama dimulai, kedua kesebalasan memang menampilkan pola perminan saling menyerang, namun kedua kesebelasan belum menampilkan permainan terbaiknya sehingga serangan masing-masing tim mudah sekali kandas.

Memasuki menit ke-15, Persijap berhasil membuka peluang melalui sundulan kepala Pablo Frances, sayang masih belum menemui sasaran.

Selang sepuluh menit kemudian, Persijap kembali menciptakan peluang melalui tendangan Johan Juansyah, namun gawang Persiwa yang dijaga oleh kiper Timotius Mote masih dapat terselamatkan.

Bermain di kandang sendiri, pemain Perijap ngotot meraih kemenangan dengan mencoba melancarkan serangan bertubi-tubi dari sektor kiri dan kanan pertahanan lawan, namun belum mampu menembus ketatnya pertahanan lawan yang dimotori oleh John dan kawan-kawan.

Postur tubuh tinggi dari anak asuh Suharno, dengan mudah menghalau bola-bola atas. Praktis duel udara antara pemain Persijap dengan pemain Persiwa selalu dimenangkan pemain Persiwa yang berjuluk badai pegunungan.

Pemain Persiwa bukannya tanpa perlawanan, mengandalkan serangan balik berulang kali merepotkan barisan pertahanan anak asuh Junaidi yang dijaga oleh Evaldo Silva, Phaitoon Thiabma, dan Anam Syahrul.

Tendangan mengarah ke gawang yang berulang kali dilancarkan anak asuh Suharno belum juga menemui sasaran, sehingga gawang tuan rumah yang dijaga oleh kiper Persijap Danang Wihatmoko selamat dari ancaman.

Tiga menit sebelum babak pertama berakhir, pelatih Persijap Junaidi mencoba memasukkan Ilham Hasan menggantikan Junaidi Tagor karena penampilannya dianggap kurang memuaskan.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009