Padang (ANTARA News) - Partai Demokrat memenangi Pemilu 2009 untuk pemilihan anggota DPR-RI di daerah pemilihan (dapil) Kota Padang, Sumatra Barat, dengan meraih suara terbanyak mencapai 131.455 dari total 327.069 suara yang dinyatakan sah.

Hasil akhir tersebut berdasarkan penghitungan suara manual Komisi Pemilihan Umum (KPU) Padang dan KPU Sumbar yang dikutip ANTARA di Padang, Sabtu.

Partai Golkar meraih suara terbanyak kedua dengan perolehan 49.484 suara, disusul Partai Keadilan Sejahtera di urutan tiga setelah mendapat dukungan suara 46.050.

Pengumpul suara terbanyak ke empat, Partai Amanat Nasional yakni 33.750 suara dan Partai Gerindra meraih suara terbanyak ke lima dengan koleksi 11.604 suara.

Data KPU Padang menyebutkan, jumlah pemilih pada pemilihan anggota DPR-RI di daerah tersebut tercatat 349.085 orang dari total warga yang masuk daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2009 sebanyak 548.614 orang.

Dengan demikian tingkat partisipasi pemilih pada pemilihan anggota DPR-RI di Kota Padang mencapai 63,70 persen.

Dari 349.085 orang yang menyalurkan hak pilihnya pada pemilihan anggota DPR-RI di kota itu, sebanyak 327.069 suara dinyatakan sah dan sisanya 22.016 suara dinyatakan tidak sah.

Berikut hasil akhir 10 besar partai yang memperoleh suara terbanyak berdasarkan penghitungan manual KPU untuk pemilihan anggota DPR-RI di dapil Kota Padang, Sumatra Barat ;
-------------------------------------------
Nama Parpol Suara
-------------------------------------------
1. Partai Demokrat................131.455
2. Partai Golkar...................49.484
3. Partai Keadilan Sejahtera.......46.050
4. Partai Amanat Nasional..........33.750
5. Partai Gerindra.................11.604
6. Partai Persatuan Pembangunan....10.848
7. PDI Perjuangan...................7.765
8. Partai Hanura....................7.094
9. Partai Bulan Bintang.............6.632
10. Partai Matahari Bangsa...........3.859
=======================================
Total suara sah................327.069
Total suara tidak sah...........22.016
Total pemilih................. 349.085
---------------------------------------
Jumlah pemilih dalam DPT.......548.614
Partisipasi pemilih.....(63,70 persen).(*)
===========================================

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009