Hawking yang dibawa ke Rumah Sakit Addenbrooke, Cambridge, menderita "motor neurone" dan dalam kondisi tak sehat selama dua pekan terakhir, demikian BBC London melaporkan Senin malam.
Penulis buku "A Brief History of Time" dan mengajar di Universitas Cambridge selama lebih dari 30 tahun ituakan tampil sebagai dosen tamu di Amerika Serikat, namun dia terpaksa membatalkan acaranya di Universitas Negeri Arizona.
Profesor Peter Haynes, ketua jurusan MTFT Universitas Cambridge, mengatakan Profesor Hawking adalah koleganya yang luar biasa. "Kami berharap dia akan segera kembali bersama kami lagi."
Hawking yang kini berbicara dengan alat bantu sintesis suara dan memiliki tiga anak dan satu cucu, mengumumkan akan mundur sebagai guru besar matematika pada akhir tahun akademik 2009 karena berdasar ketentuan usia 67 adalah umur pensiun.
Akhir Februari lalu, ahli fisika terkemuka yang menggunakan kursi roda itu terbang ke AS menjadi dosen tamu di Institut Teknologi California. (*)
Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009