WINNER (ANTARA) - Grup idola K-pop WINNER melalui single pra-rilis "Hold" menduduki posisi pertama tangga lagu iTunes di Korea Selatan dan 16 negara pada 27 Maret 2020 pukul 09.10 waktu Korea Selatan atau sehari setelah dikenalkan pada pendengar.
Laman Soompi, menyebut lagu ini berada di posisi puncak tangga lagu iTunes antara lain di Indonesia, Thailand, Arab Saudi, Peru, Honduras, Kosta Rika, Singapura, Malaysia, Taiwan dan Jepang.
Baca juga: Konser "Cross Tour" usai, WINNER janji akan kembali
Baca juga: Siap-siap, WINNER bakal "comeback" setelah 4 bulan
"Hold" nantinya menjadi bagian dari album studio ke tiga WINNER, "Remember" yang dirilis pada 9 April mendatang. Lagu ini ditulis Song Mino.
Lirik lagu "Hold" menggambarkan pemikiran seorang pria tentang seorang wanita yang yang berusaha menemukan pasangan mereka.
Video musik lagu ini cukup mendukung lirik lagunya dan tentu saja berbeda dari karya-karya WINNER sebelumnya.
Para personel grup berperan sebagai saudara laki-laki yang super protektif pada adik perempuannya. Mereka bersedia bertindak konyol untuk menjaga adiknya yang diperankan Lee Soo-hyun dari AKMU itu.
Baca juga: Kang Daniel hingga WINNER siap temani penggemar di tengah corona
Baca juga: WINNER siap hadirkan album baru bulan April
Baca juga: Bobby iKON dan Mino WINNER bakal tampil di Asian Sound Syndicate
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020