London (ANTARA News/AFP) - Chelsea lolos ke semifinal Liga Champions Eropa setelah melalui pertandingan dramatis menahan imbang Liverpool 4-4 pada pertemuan kedua babak perempat-final di Stamford Brigdge, London, Rabu dinihari WIB.

Dengan hasil tersebut, Chelsea secara keseluruhan unggul 7-5 setelah pada pertemuan pertama minggu lalu menang telak 3-1.

Pada babak semifinal, tim asuhan Guus Hiddink tersebut akan berhadapan dengan wakil Spanyol, Barcelona.

Barcelona pada pertandingan perempat-final lainnya ditahan imbang tuan rumah Bayern Munich 1-1 sehingga unggul rata-rata 5-1 setelah pada pertemuan pertama menang telak 4-0.

Chelsea nyaris membuat keunggulan 3-1 pada pertemuan pertama menjadi sia-sia ketika Liverpool yang meski bermain di kandang lawan, secara meyakinkan unggul 2-0 melalui tendangan bebas Fabio Aurello dan penalti Xabi Alonso pada babak pertama.

Namun pada babak kedua, Chelsea mulai bangkit dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 hanya dalam waktu tujuh menit melalui gol bunuh diri Jose Reina dan Alex, masing-masing menit ke-51 dan 57.

Gol Frank Lampard pada menit ke-76 membuat Chelsea kembali unggul dengan skor 3-2.

Keunggulan Chelsea hanya berlangsung lima menit ketika Lucas kembali membuat skor imbang 3-3 pada menit ke-81. Bahkan hanya berselang dua menit kemudian, Liverpool berbalik unggul 4-3 melalui gol Dirk Kyut.

Tuan rumah Chelsea pun dalam bahaya besar karena jika Liverpool mampu mencetak satu gol lagi, maka Chelsea akan tersingkir karena Liverpool gol di kandang lawan.

Namun Frank Lampard tampil sebagai penyelamat ketika mencetak gol satu menit menjelang pertandingan usai untuk membuat skor imbang 4-4.

Ini adalah untuk kedua kalinya secara beruntun Chelsea menyingkirkan rival mereka itu dari kompetisi tingkat Eropa.

Namun kali ini Liverpool membuat para pemain maupun pendukung Chelsea yang memadati Stamford Bridge benar-benar dibuat berdebar sebelum memastikan diri lolos ke semifinal.

Liverpool yang tampil tanpa kapten Steven Gerrard, membutuhkan kemenangan telak untuk mengatasi defisit tiga gol seperti yang pernah mereka perlihatkan pada final Liga Champions 2005 menghadapi AC Milan.

Seluruh pemain Liverpool seperti terinspirasi oleh semangat yang pernah mereka perlihatkan di Istanbul ketika itu.

Tapi perjuangan tanpa kenal menyerah yang telah diperlihatkan oleh Liverpool akhirnya dipatahkan oleh gol Frank Lampard yang untuk menyamakan kedudukan menjadi 4-4, sekaligus mengamankan peluang Chelsea.

"Ini benar-benar pertandingan yang menarik. Kami harus bekerja keras dan Liverpool adalah tim yang fantastis, tapi kami akhirnya lolos," kata Lampard usai pertandingan.

"Kami berhasil memperlihatkan karakter permainan kami pada babak kedua untuk membalikkan keadaan," katanya.

Sementara itu pelatih Chelsea, Guus Hiddink mengakui bahwa timnya bermain buruk pada babak pertama yang membuatnya marah kepada pemain.

Inilah untuk pertama kalinya Hiddink naik pitam kepada pemain sejak menggantikan posisi pelatih Luiz Felipe Scolari.

"Kami marah pada babak pertama karena kami tidak bermain seperti yang kami rencanakan. Kami sadar bahwa kami tidak memberikan ruang gerak kepada lawan jika berhadapan dengan Liverpool," kata Hiddink.

"Kadang Anda harus marah-marah agar pemain bereaksi. Akhirnya mereka memang bereaksi dan itu yang membuat saya senang bisa bekerjasama dengan mereka," katanya.

Berikut hasil pertandingan kedua babak perempat-final Liga Champions Eropa, Selasa (Rabu WIB):

Di Munich, Jerman:
Bayern Munich (Jerman) 1 (Ribery 47) Barcelona (Spanyol) 1 (Keita 73)
Barcelona menang dengan skor rata-rata 5-1

Di London, Inggris:
Chelsea (Inggris) 4 (Reina 51-og, Alex 57, Lampard 76, 89) Liverpool (Inggris) 4 (Aurelio 19, Alonso 28-pen, Lucas 81, Kuyt 83)
Chelsea menang dengan skor rata-rata 7-5

Jadwal pertandingan Rabu (Kamis WIB):

Di Porto, Portugal:
Porto (Portugal) v Manchester United (Inggris)
Skor sementara 2-2

Di London:
Arsenal (Inggris) v Villarreal (Spanyol)
Skor sementara 1-1(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009