Banda Aceh (ANTARA News) - Partai Keadilan Sejahtera menyampaikan selamat kepada Partai Demokrat (PD) dan Partai Aceh (PA) yang telah berhasil memenangkan Pemilu legislatif 2009 di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD). "Atas nama DPW PKS NAD, kami mengucapkan selamat kepada pemenang pemilu di Aceh, yaitu Partai Aceh dan Partai Demokrat," kata Sekretaris DPW PKS NAD, Moharriadi di Banda Aceh, Sabtu. Meskipun belum ada ketetapan dari Komisi Independen Pemilihan (KIP) NAD, namun dari data yang diperoleh DPD PKS kabupaten/kota dan lembaga survei di Aceh, menyebutkan Partai Aceh dan Partai Demokrat, masing-masing partai lokal dan nasional, dinyatakan sebagai pemenang. Partai Aceh meraih suara terbanyak untuk DPRA dan DPRK (kabupaten/kota), sedangkan Partai Demokrat meraih suara terbanyak untuk DPR RI. Juru bicara Partai Aceh,Tengku Adnan Beuransyah mengklaim partainya menguasai perolehan suara hampir diseluruh kabupaten/kota di NAD dengan rata-rata meraih 70 persen untuk DPRA dan DPRK. Sedangkan Ketua DPD Partai Demokrat NAD, Nova Iriansyah menyatakan, untuk DPR RI berhasil memperoleh 40 persen suara, sedangkan DPRA dan DPRK hanya 20 persen. Perolehan suara untuk DPRA dan DPRK tersebut sesuai dengan target, sedangkan DPR RI diluar perkiraan. "Target kami masing-masing memperoleh 20 persen, tapi khusus DPR RI melebihi target," katanya. Selanjutnya, Moharriadi berpesan agar kedua partai pemenang di Aceh itu senantiasa menjaga amanah dan kepercayaan umat dengan sebaik-baiknya. "Mari kita bersama-sama berperan membangun Aceh menuju kesejahteraan rakyat," katanya.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009