Pantai Ponte Vedra, Florida (ANTARA News/AFP) - Unggulan utama dari Rusia, Nadia Petrova, maju ke semifinal turnamen lapangan tanah liat WTA di Pantai Ponte Vedra, Jumat, setelah mengalahkan unggulan ketujuh dari Ukraina, Alona Bondarenko, 4-6, 6-3, 7-6 (7/5).

Petrova mengatasi 71 kesalahan sendiri dengan melakukan tujuh pukulan As.

Pada hari Sabtu, ia akan berhadapan dengan unggulan kelima dari Kanada, Aleksandra Wozniak, yang menang 6-3, 3-6, 7-6 ((/7) atas Tamira Paszek dari Austria.

"Saya akan mendapat kepercayaan dari kemenangan ini ...," kata Petrova.

Petenis Rusia Elena Vesnina menyingkirkan Dominika Cibulkova dari Slowakia dengan skor 7-5, 6-7 (5/7), 6-3. Vesnina memerlukan empat match poin untuk mengalahkan Cibulkova.

"Dari sisi saya, pertandingan tersebut tidak baik," kata Cibulkova. "saya merasa kurang nyaman di lapangan, dan saya tidak tahu mengapa. Saya berjuang dan berjuang, dan ketika dia unggul 3-2 (di set ketiga), saya menjadi panik dan bermain bodoh lagi," katanya.

Vesnina akan mengahadapi unggulan kedua, Cariline Wozniacki dari Denmark, yang mengalahkan Daniela Hantuchova dari Slowakia, 6-2, 6-2.
(*)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009