Jakarta (ANTARA News) - Badan Liga Indonesia (BLI) akhirnya menetapkan tiga stadion yang menjadi tempat pertandingan sentralisasi untuk lanjutan Djarum Indonesia Super League (ISL) yang akan mulai bergulir pada 17 April hingga 5 Mei, menyusul tertundanya sejumlah pertandingan karena kegiatan kampanye Pemilu 2009.

Badan Liga Indonesia (BLI) dalam siaran persnya, Jumat menyebutkan, tiga stadion itu adalah Stadion Brawijaya Kediri, Stadion Kanjuruhan Malang, dan Stadion Surajaya Lamongan.

BLI sendiri sudah mengeluarkan jadwal lengkap pertandingan Djarum ISL untuk 17 April hingga 5 Mei mendatang.

Pertandingan juga akan disesuaikan terkait penayangan langsung untuk siaran televisi.

Untuk pertandingan perdana pada Jumat (17/4) itu, BLI akhirnya menetapkan tiga pertandingan yakni Persita vs Persijap di Stadion Brawijaya Kediri, Persija vs PSMS di Stadion Kanjuruhan Malang dan Persib vs Sriwijaya FC di Stadion Surajaya Lamongan.

Selanjutnya pada Sabtu (18/4) terdiri atas dua pertandingan yakni PKT vs Persik di Stadion Brawijaya Kediri, Pelita Jaya vs Persela di Stadion Surajaya Lamongan.

Sedang pada Minggu (19/4), Persiba bertemu Arema di Stadion Kanjuruhan Malang. Pada Senin (20/4), ada dua pertandingan yakni PSIS menghadapi Arema di Stadion Kanjuruhan Malang dan Persita bertemu Persib di Surajaya Lamongan. (*)

Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009