Milan, (ANTARA News) - Bintang AC Milan, Kaka, membantah telah berunding dengan Real Madrid dan mengatakan ia ingin tetap berada di klub Liga Utama Italia itu.
Media Spanyol mengatakan calon kuat presiden Real Madrid, Florentino Lopez telah sepakat dengan AC Milan untuk memboyong Kaka pada akhir musim ini dan gagal mendapatkan pemain Brasil itu saat ia menguasai Bernabeu, demikian diwartakan Reuters.
"Saya kira dalam beberapa hari belakangan ini terlalu banyak orang yang bicara, kini sayalah yang akan bicara," kata Kaka kepada Gazzetta dello Sport, Kamis.
"Saya belum berhubungan dengan Real, tidak ada seorang pun yang berusaha menghubungi saya dan saya kira saya sudah memberikan penjelasan sendiri ... keinginan saya ialah untuk tetap berada di Milan," katanya.
Atas pertanyaan apakah itu berarti bahwa ia akan tetap tinggal di Milan seumur hidup, Kaka mengatakan, "Untuk kelima kalinya, tampaknya demikian bagi saya."
Kepala Eksekutif AC Milan, Adriano Galliani, yang hampir menjual Kaka ke Manchester City bulan Januari untuk memecahkan rekor transfer, sebelumnya mengatakan mantan Pemain Terbauik Dunia itu tidak akan dijual.
Kaka, yang mengalami cedera di kakinya beberapa pekan belakangan ini, juga mengatakan ia akan merasa senang bermain di bawah Massimiliano Allegri, di tengah-tengah spekulasi Bos Cagliaari itu mungkin akan menggantikan pelatih AC Milan, Carlo Ancelotti.(*)
Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009