Beijing (ANTARA News/Xinhuanet-OANA) - Kerangka seorang pria Jerman berusia 69 tahun, yang bunuh diri secara diam-diam 29 tahun lalu karena tak ingin orang-orang tercinta melihat mayatnya, telah ditemukan di pohon di wilayah Bavaria.
Kerangka Paul Ludwig ditemukan setelah beberapa tulang jatuh dari ketinggian 40 kaki ke tanah. Seorang bocah laki-laki remaja menemukan tulang-belulang tersebut sewaktu ia berjalan melewati hutan di kota kecil Bruckberg.
Paul mengikat dirinya ke ujung pohon sebelum bunuh diri dengan senapan sehingga tubuhnya tidak jatuh ke tanah.
Dia menghilang pada 1980, setelah diberi tahu bahwa ia mengidap kanker. (*)
Pewarta:
Editor: Anton Santoso
Copyright © ANTARA 2009