Palembang (ANTARA News) - Manajemen Sriwijaya Football Club (SFC) dipastikan akan mempertahankan posisi Rahmad Darmawan sebagai pelatih kepala kesebelasan kebanggaan masyarakat Sumatra Selatan (Sumsel) pada kompetisi musim depan.

"Apapun hasil dari kompetisi musim ini, kami tetap akan mempertahankan pelatih Rahmad Darmawan di SFC," kata Dodi Reza Alex, Direktur PT SOM (Sriwijaya Optimis Mandiri--manajemen SFC), di Palembang, Selasa.

Dodi menuturkan, sementara ini masih belum bisa mengadakan pertemuan khusus dengan Rahmad perihal perpanjangan kontrak pelatih itu pada musim depan.

"Kami belum menemukan waktu yang pas untuk bertemu dengan pelatih Rahmad, mengingat satu bulan terakhir jadwal kompetisi SFC sangat padat, dan beberapa direksi PT SOM disibukkan oleh kampanye pemilu legislatif," ucap Dodi, putra sulung Gubernur Sumsel H Alex Noerdin yang juga caleg DPR RI itu pula.

Sinyal positif pun telah diberikan oleh Rahmad kepada manajemen SFC, beberapa waktu lalu.

"Saya tergantung pendekatan manajemen dengan saya, pada prinsipnya di klub mana pun saya `enjoy`," kata mantan pelatih Persija dan Persipura ini.

Akan tetapi, RD, biasa ia disapa, meminta manajemen SFC untuk memberikan kepastian sebelum masa kontraknya berakhir musim ini.

"Saya berharap ada kepastian jauh-jauh hari sebelum kontrak habis," ucap pelatih asal Metro, Lampung ini pula.(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009