Jakarta (ANTARA) - Desainer Christian Siriano dan timnya telah mengajukan diri untuk memproduksi masker bagi para pekerja medis yang tengah berjuang melawan virus corona baru (COVID-19) di Amerika Serikat.
Dilansir E!News, Sabtu, perancang sekaligus bintang acara televisi "Project Runway" itu menjawab panggilan Gubernur New York Andrew Cuomo untuk kebutuhan kritis peralatan pelindung melalui Twitter beberapa waktu lalu.
"Jika @NYGovCuomo berkata kita perlu masker, tim saya akan membantu membuatnya," tulis Siriano.
Baca juga: Dampak virus corona pada industri fesyen global
Baca juga: Rakuten Tokyo Fashion Week akan digelar "online"
"Aku punya tim menjahit penuh yang masih memiliki staf yang bekerja dari rumah yang bisa membantu," ujarnya melanjutkan.
Gubernur Cuomo segera mengindahkan tawaran Siriano melalui Twitter-nya, menjawab, "Kami sangat menghargai bantuannya. Siapa selanjutnya? Ayo kita lakukan ini bersama-sama, NY!"
Rumah sakit New York menghadapi kekurangan masker, sarung tangan dan alat pelindung diri (APD). Cuomo mengatakan negara bersedia membayar "premi" kepada perusahaan dan individu yang dapat membantu.
Seorang perwakilan mengatakan kepada Buzzfeed News bahwa masker itu akan secara khusus diberikan kepada petugas kesehatan.
Siriano kemudian membagikan video prototipe yang dibuat oleh timnya melalui akun Instagram-nya.
"Kami akan membuat beberapa versi ini untuk membantu sebanyak mungkin orang. Ini adalah prosesnya sehingga kami bisa mendapatkan hasil yang sempurna," tulisnya.
"Banyak lagi yang akan datang terima kasih semuanya, kami berharap dapat mengirimkannya ke orang yang tepat secepatnya," kata Siriano melanjutkan.
Siriano bergabung dengan daftar figur publik lainnya yang terus bertambah untuk membantu upaya pemulihan virus corona.
Pada tanggal 19 Maret, Kelly Ripa dan Mark Conseulos menyumbangkan 1 juta dolar AS untuk berbagai kebutuhan, termasuk WIN, tempat penampungan terbesar dan perumahan bagi wanita dan anak-anak di New York City.
Baca juga: Gong Yoo hingga Kim Woo-bin sumbang dana untuk cegah virus corona
Baca juga: Cathy Sharon galang dan salurkan sarung tangan untuk pekerja medis
Baca juga: Maia Estianty ikut galang dana atasi virus corona
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020