Jakarta (ANTARA) - Perumda Pasar Jaya menyemprotkan disinfektan di Blok B Pasar Tanah Abang
untuk membersihkan bangunan pasar itu agar terhindar dari COVID-19 yang saat ini kasusnya berkembang pesat di Ibu Kota.

"Sebenarnya kegiatan ini kita lakukan sudah satu minggu sebelumnya. Ada beberapa pasar yang sudah dilakukan, nah ini kami lakukan secara bertahap termasuk di Blok B Pasar Tanah Abang," kata Direktur Utama Perumda Pasar Jaya Arief Nasrudin di Jakarta, Jumat.

Arief mengatakan, penyemprotan disinfektan sudah dilakukan di seluruh aktivitas jual-beli di pasar itu dan sudah dikoordinasikan dengan para pemilik lapak.

Pasar Jaya nantinya melakukan penyemprotan disinfektan di kawasan Pasar Tanah Abang.
mulai dari Jumat ini hingga Rabu (24/3) atau 5 hari ke depan.

Setiap harinya 10 petugas menyemprotkan disinfektan lengkap dengan Alat Pelindung Diri (APD) ditugaskan untuk menyemprot lapak- lapak yang ada di Pasar Tanah Abang.

Baca juga: Pemprov DKI kembali batasi jam operasional transportasi umum

Manager Teknik Pasar Tanah Abang Blok B, Hanes Bertega mengatakan, 50 jerigen atau 100 liter disinfektan sudah disiapkan untuk sterilisasi 17 lantai dan 5.241 kios di Blok B Pasar Tanah Abang. "Yang disterilisasi adalah area umum yang sering disentuh warga. "Itu prioritas," katanya.

Misalnya, kamar mandi, masjid, kantor, pos sekuriti, tombol lift, sarana dan prasarana gedung. Hari ini yang sudah steril ialah area parkir, masjid, kantor, pos sekuriti dan gerai bank. "Target perhari 3 lantai," kata Hanes.

Untuk langkah pencegahan penyebaran COVID-19, Perumda Pasar Jaya juga turut menyiapkan cairan pembersih tangan (hand sanitizer), masker untuk pengunjung ataupun pemilik lapak yang sakit, hingga ruang pemeriksaan kesehatan.

"Kami juga sudah sediakan 'hand sanitizer" dan masker bagi mereka yang sakit, sampai kami juga sediakan tempat untuk orang sakit. Jadi kalau sakit batuk bisa dilakukan pengecekan," kata Arief Nasrudin.
Baca juga: DKI siap laksanakan tes massal COVID-19

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020