Jakarta (ANTARA News) - Mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk tidak melakukan pengunduran jadwal pemilihan umum (Pemilu) yang telah ditetapkan 9 April 2009.

Ketika menjadi juru kampanye dalam kampanye PKS untuk wilayah Jakarta Selatan di Lapangan Blok S Jakarta Selatan, Hidayat meminta KPU saat ini agar lebih fokus pada kegiatan distribusi logistik Pemilu daripada merubah jadwal kampanye.

"Jangan mengundurkan Pemilu, kalau pemilu diundurkan akan mempengaruhi semuanya, apalagi Presiden juga mempunyai akhir jabatan pada 20 Oktober 2009," katanya.

Selain itu Hidayat yang juga Ketua MPR itu meminta KPU agar tidak lagi mengubah-ubah jadwal kampanye partai politik karena hal itu hanya akan menimbulkan kontroversi.

Menurut dia, KPU seharusnya tidak gamang dalam menjalankan tugasnya melaksanakan pemilu sesuai jadwal meskipun banyak muncul berbagai desakan agar kegiatannya diundurkan dari waktu yang telah dijadwalkan.

Pada kesempatan itu Hidayat juga mengungkapkan target perolehan suara PKS dalam Pemilu 2009 sebanyak 51 persen untuk DKI Jakarta lebih tinggi dari 2004 yang hanya 42 persen.

"Perolehan suara di DKI Jakarta sangat menentukan kemenangan PKS di Indonesia. Dengan perolehan tersebut diharapkan secara nasional bisa mencapai 20 persen," katanya.

Hidayat menyatakan, kemenangan PKS bukan untuk gagah-gagahan, arogan ataupun dzolim namun meneruskan perjuangan bagi masyarakat, untuk melayani masyarakat.

Kampanye hari pertama PKS di DKI Jakarta berlangsung di lima wilayah yakni Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Utara dan Jakarta Selatan.

Menurut Hidayat kampanye kali ini baru merupakan pemanasan karena PKS akan menghadirkan kampanye secara besar-besaran untuk seluruh Jakarta di Gelora Bung Karno Senayan pada 30 Maret 2009.

Dalam kampanye untuk wilayah Jakarta Selatan selain Hidayat Nur Wahid yang didampingi istrinya juga dihadiri sejumlah calon legislatif PKS seperti Triwisaksana yang juga Ketua DPW PKS DKI Jakarta, Anggota FKPS DPR RI Nursanita Nasution, Ketua DPD PKS Jakarta Selatan KHoiruddin.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009