Sementara indeks Hang Seng di bursa Hong Kong dibuka turun 23,80 poin menjadi 11.906,86 poin yang menandakan turunnya harga saham Hongkong 0,2 persen pada menit-menit pertama perdagangan.
Mereka mengatakan sebagian besar saham tak terganjal oleh berita merosotnya ekonomi Jepang sampai 12,1 persen pada kuartal keempat 2008, yang merupakan terburuk dalam hampir 35 tahun.
Indeks utama Nikkei-225 jatuh 79,02 poin menjadi 7.297,10 pada akhir sesi pagi, sedangkan indeks Topix dari seluruh saham papan utama merosot 15,93 poin, atau 2,21 persen, menjadi 706,35 poin. (*)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009