Beijing (ANTARA News)- China akan segera membangun kapal induk, tulis surat kabar China Daily , Jumat, seperti dikutip AFP.
Harian itu mengutip pernyataan para pejabat militer yang mengaku telah bertahun-tahun melobi pemerintah pusat untuk membangun sebuah kapal induk.
Kapal induk itu memungkinkan angkatan laut membangun kekuatan udara lepaspantai.
AFP menulis peningkatan anggaran pertahanan China dalam tahun-tahun ini membuat kuatir Amerika Serikat dan negara-negara lain.
"Membangun kapal induk adalah satu simbol sebuah negara penting. Itu sangat diperlukan," kata Laksamana Hu Yanlin yang dikutip suratkabar itu.
Media Hongkong memberitakan kapal induk pertama itu mungkin akan dibangun tahun 2010.
"China punya kemampuan untuk membangun kapal induk dan harus melakukan itu," katanya.
Anggaran militer China yang meningkat memicu kekuatiran di AS dan negara-negara lain, terutama Jepang dan Taiwan. China mengklaim Taiwan sebagai wilayahnya dan berikrar akan memasukkannya dalam kekuasaan China, jika perlu dengan kekuatan militer.
China pada hari Rabu mengatakan anggaran militernya untuk tahun 2009 akan meningkat 14,9 persen dibandingkan tahun lalu.
China telah memperluas pengalaman militernya di luar negeri dengan ikut pasukan pemeliharaan perdamaian, ikut dalam pelatihan gabungan dan yang terbaru adalah mengirim kapal -kapal angkatan laut untuk melakukan patroli lepas pantai Somalia untuk ikut menanggulangi perompakan.(*)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009