Magetan,  (ANTARA News) - Kapten Pnb. Marcellinus Arda Kilat Dirgantara (AKD), penerbang tempur F-5 Tiger II di Lanud Iswahyudi, Magetan, Jawa Timur, berhasil mengantongi 1.000 jam terbang, Selasa.

Kepala Penerangan dan Perpustakaan (Kapentak) Lanud Iswahyudi, Mayor Weny Bukamo, mengatakan, Kapten Pnb Marcellinus tercatat sebagai penerbang ke-24 yang berhasil mengantongi 1.000 jam terbang di Lanud Iswahyudi.

"Kapten Pnb Marcellinus butuh waktu enam tahun untuk meraih prestasi tersebut. Selama ini, ia bertugas di Skadron Udara 14," ujarnya.

Menurut dia, tidak mudah bagi seorang penerbang tempur untuk mengantongi 1.000 jam terbang. Hal ini terkait dengan terbatasnya ketersediaan pesawat, juga kesempatan dan ketrampilan yang dimiliki oleh penerbang.

"Yang bersangkutan berhasil mencatatkan rekor 1.000 jam terbang saat melaksanakan latihan Air Combat Manuver (ACM) di "Local Training Area" Iswahyudi dengan menggunakan pesawat tempur F-5/Tiger dengan nomor registrasi TS-0502," katanya.(*)

 

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009