Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden M Jusuf Kalla mengajak semua pihak khususnya elit politik untuk menjalankan demokrasi dengan tetap menjaga kesantunan dan silaturahmi.
"Marilah kita semua bikin demokrasi yang santun. Jangan tiru tetangga kita Thailand," kata Wapres Jusuf Kalla saat peluncuran buku "Golkar & Democratization in Indonesia" di Jakarta, Jumat.
Wapres menceritakan apa yang terjadi di Thailand dimana dalam satu tahun telah terjadi empat kali pergantian Perdana Menteri dan setiap PM di demo oleh lawannya.
"Karena itu mutlak kita harus berpolitik dengan santun. Apapun perbedaannya kita selalu jaga silaturahmi," kata Wapres.
Wapres menjelaskan dirinya berpelukan dengan Wiranto maupun Sutiyoso untuk menjaga silaturahmi. (*)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009