Langkah ini dijajaki setelah raksasa asuransi AS yang sedang sakit AIG menyatakan tidak akan mensponsori lagi MU setelah masa kontrak bisnisnya habis tahun 2010.
"Manchester Uniter telah mendekati saya mengenai apakah Air Asia berminat menjadi sponsor kostum mereka," tulis Fernandes dalam lamannya
(http://www.tonyfernandesblog.com).
Fernandes tidak dapat dihubungi untuk dimintai konfirmasinya mengenai kabar ini.
AIG menggenggam kontrak senilai 100 juta dolar AS selama empat tahun untuk mensponsori seragam klub dimana Pemain Terbaik Dunia Christiano Ronaldo bermain ini.
Tetapi, perusahaan asuransi terbesar dunia ini telah diselamatkan oleh uang para pembayar pajak AS sampai senilai 152 miliar dolar AS menyusul eksposur dana macetnya pada pasar perumahan AS yang sedang sakit.
Perusahaan India Sahara, Saudi Telecom dan perusahaan asuransi Inggris Prudential juga disebut-sebut menjadi sponsor potensial kostum MU ini.
Klub terkaya di Inggris ini menggantungkan sepertiga pendapatannya dari kontrak sponsor kostum. (*)
Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009