Jakarta (ANTARA News) - Panglima TNI Jenderal TNI Djoko Santoso memperkirakan, situasi di Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) bakal menghangat menjelang pelaksanaan Pemilu 2009.

Dalam rapat kerja bersama Menteri Pertahanan (Menhan) Juwono Sudarsono dengan Komisi I DPR di Jakarta, Senin, ia mengatakan, perkembangan situasi politik menjelang Pemilu dapat menimbulkan potensi konflik baik yang berasal dari internal partai politik maupun luar partai politik.

"Tidak itu saja, mungkin juga terjadi konflik antara parpol dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang dapat berujung pada instabilitas keamanan di Aceh," katanya.

Hal itu, katanya, diperparah dengan kemungkinan meningkatnya angka kriminalitas yang dapat mengganggu kegiatan tahapan Pemilu 2009.

Untuk mengantisipasi itu, lanjut Djoko, pihaknya telah melakukan langkah koordinasi dengan pemerintah daerah dan aparat kepolisian. "Antisipasinya dengan melaksanakan kegiatan pemberdayaan wilayah pertahanan terkait perbantuan kepada pemda," ujar Panglima TNI.

Hadir dalam raker itu Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Agustadi Sasongko Purnomo, Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Subandrio, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Tedjo Edhy Purdijatno. (*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009