Bandung (ANTARA News) - Pelita Jaya Jawa Barat gagal memetik kemenangan kedua di kandang pada di putaran kedua Liga Super Indonesia 2009 setelah ditahan imbang Persijap Jepara 1-1 (1-0) di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung, Jabar, Sabtu malam. Tuan rumah Pelita unggul lebih dulu melalui gol gelandang Basri Babussalam pada menit ke-43 babak pertama. Namun keunggulan Pelita Jaya buyar setelah bek Persijap, Amarildo Souza membobol gawang Pelita yang dikawal Dian Agus pada menit ke-73. Umpan silang striker Fablo Francis itu disambut dengan tembakan kaki kanan Amarildo yang bebas dari kawalan bek Pelita. Gol balasan tim "Laskar Kalinyamat" itu tidak lepas dari keluarnya center bek Pelita, Eduardo akibat cedera pada menit ke-50. Keluarnya bek bernomor punggung 5 kerugian besar bagi Pelita sekaligus mengurangi kekuatan pertahanan tim itu. Kondisi itu memberi angin bagi Persijap yang dilatih M Junaidi untuk langsung melakukan tekanan beruntun. Klimaksnya pada menit ke-73, tim asuhan M Junaidi memaksa tuan rumah Pelita harus kebobolan sekaligus gagal memetik angka penuh di kandang sendiri. Pelita sendiri sempat memiliki peluang pada menit ke-86, tembakan Christiano Lopes membentur tiang gawang yang Persijap yang dikawal kiper Danang. Dengan hasil itu, Persijap untuk sementara belum kalah dalam empat laga terakhir mereka di putaran kedua ini. Saat ini Persijap masih bertahan di posisi lima besar klasemen sementara Liga Super Indonesia. Sebaliknya, bagi Pelita hasil imbang itu membuat langkahnya menembus papan atas kian berat. Pelita masih tertahan di papan tengah. Padahal tim asuhan Pelatih Fandi Ahmad itu mentargetkan kemenangan dari pertandingan yang diguyur hujan sejak "kick off" itu. Pertandingan yang dipimpin wasit Jimmy Napitupulu berlangsung dalam tempo sedang dan diwarnai kartu kuning untuk Amarildo (Persijap).(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009