Jakarta (ANTARA) - Grup musik Hoobastank hingga Secondhand Serenade akan meriahkan Everblast Festival yang akan berlangsung pada 25 Juli 2020 di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta.

Festival musik yang dipromotori oleh Akselerasi Entertainment itu mengusung tema era tahun 2000-an. Para musisi yang tampil dalam festival musik ini adalah yang pernah berjaya di era tahun 2000-an.

"Kita tahu Hoobastank punya lagu 'The Reason', Secondhand dengan 'Fall For You'. Jadi memang kita angkat mereka yang punya hits di masanya," kata Arindda selaku promotor Everblast Festival dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa.

Tak hanya itu, sejumlah musisi nasional juga akan tampil dalam festival musik yang baru pertama kali diselenggarakan ini. Mereka adalah J-Rocks ft Prisa, Glenn Fredly, Andra and The Backbone, Letto, Sindentosca, Rocket Rockers, hingga Efek Rumah Kaca.

Pihak promotor mengungkapkan persiapan konser telah berjalan sejak lama. Terkait isu virus corona yang saat ini tengah melanda Indonesia, menurut Arindda, pihaknya yakin hal itu tidak akan memengaruhi.

"Persiapan sendiri sudah jauh dilakukan sebelum ada isu corona di Wuhan. Ini masih lima bulan lagi jadi masih cukup lama. Mudah-mudahan kita berharap akan segera mereda karena sayang banget industri hiburan kita sedang tumbuh," ujar Arinda.

Tiket Everblast Festival mulai dijual pada tanggal 5 Maret 2020 dengan dua kategori, yaitu Festival Rp400.000 dan Superfestival Rp950.000. Tiket dapat dibeli melalui situs resmi Everblast Festival.

Baca juga: Secondhand Serenade ramaikan Jakarta Clothing Festival

Baca juga: Secondhand Serenade Siap Gebrak Surabaya

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020