Jakarta (ANTARA) - Truk kontainer terbakar akibat menabrak tiang lampu penerangan jalan umum (PJU) di Jalan Cakung-Cilincing, Jakarta Timur.
"Truk menabrak pembatas jalan serta tiang PJU terjadi, lalu terjadi percikan kemudian mobil terbakar," ujar Kasi Operasional Damkar Jakarta Timur, Gatot Sulaeman di Jakarta, Senin.
Peristiwa itu dilaporkan terjadi pukul 14.42 WIB saat kendaraan bernomor polisi B 9651 UIY melintas di KM54 Jalan Tol Cakung-Cilincing.
Pengemudi sekaligus pemilik kendaraan bernama Tarmudi diduga kehilangan konsentrasi sehingga kecelakaan terjadi.
"Kendaraan sedang menuju ke arah Jakarta Garden City (JGC), Cakung, tiba-tiba pengemudi hilang kendali," katanya.
Baca juga: Tronton bermuatan kertas terbakar di tol Jakarta-Cikampek
Baca juga: Satu unit mobil terbakar di bengkel las Ciracas
Titik api diketahui muncul dari mesin truk kontainer jenis Hino yang ringsek setelah menabrak tiang PJU. Saat kejadian dilaporkan tidak ada barang yang diangkut dalam kontainer milik perusahaan ekspedisi tersebut.
Sebanyak dua unit tim evakuasi dikerahkan menuju lokasi kejadian namun proses penanganan sempat terkendala akibat situasi jalan yang padat. "Unit evakuasi terjebak macet lalin," katanya.
Api berhasil dipadamkan pukul 15.50 WIB. Meski tidak ada korban luka ataupun meninggal dunia, namun kerugian materi ditaksir mencapai Rp100 juta.
Baca juga: Sebuah mobil jeep terbakar di Cempaka Putih
Baca juga: Ini pemicu mobil Freed terbakar di dekat Mapolsek Jatinegara
Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020