Jakarta (ANTARA) - Perancang busana asal Lebanon, Elie Saab memamerkan koleksi busana siap pakai terbarunya yang bernuansa monokrom di Pekan Mode Paris 2020 beberapa waktu lalu.
Koleksi siap pakai untuk Musin Gugur/Musim Dingin 2020 karya Saab sebagian besar berwarna putih dan hitam. Namun Saab tetap menampilkan beberapa gaun dengan warna batu-batu mulia yang terang seperti hijau zamrud, biru safir, merah delima dan ungu batu kecubung.
Baca juga: Koleksi busana gipsi versi Vivienne Westwood
Baca juga: Kenzo tampilkan koleksi minimalis bernuansa kaum nomaden Asia
Bila biasanya ia menampilkan gaun-gaun gemerlapan khas karpet merah yang banyak memperlihatkan kulit, kali ini dia menampilkan banyak busana untuk wanita karir yang agak tertutup seperti blazer, mantel-mantel besar, jaket, cape, blus, dan celana panjang.
Gaya feminin khas Saab banyak tercurah dalam bentuk aksen berupa pita-pita besar serta bagian lengan dan tangan yang bervolume (puff sleves), serta ruffles pada bagian leher dan tangan.
Penggunaan kulit pada tas, ikat pinggang, sarung tangan, hingga sepatu bot menjadikan tampilan feminin Saab tampak tegas dan berani.
Meskipun koleksi kali ini adalah busana siap pakai, Saab tetap menggunakan banyak aplikasi bordir, kristal serta aksen bulu untuk menambah nuansa busana siap pakai yang mewah.
Di penghujung peragaan busana, Saab menampilkan gaun-gaun khas rancangannya dengan rok pendek panjang bervolume di bagian belakang banyak ditampilkan. Aksen lipit dan ruffles banyak digunakan oleh Saab pada tampilan gaun malamnya.
Baca juga: Koleksi terbaru Lanvin bergaya "flapper"
Baca juga: Saint Laurent tampilkan koleksi dramatis di Pekan Mode Paris
Baca juga: Paris Fashion Week, koleksi terbaru Dior terinspirasi semangat 1970-an
Pewarta: Maria Rosari Dwi Putri
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020