Jakarta (ANTARA) - Film dokumenter tentang band asal Norwegia A-ha bertajuk "A-ha: The Movie" akan dirilis secara global pada November, dikutip dari Variety, Senin.
Film yang menceritakan perjalanan pelantun "Take On Me" itu akan didistribusikan secara internasional melalui Esther van Messel’s First Hand Films pada 26 November dari Jerman, Korea Selatan, Italia, Belgia, Finlandia, Israel, Islandia dan Swedia.
Penayangan perdana akan disertai dengan acara streaming langsung dari cuplikan video eksklusif dari A-ha.
"A-ha: The Movie" mengikuti band itu selama empat tahun, menceritakan kisah bagaimana tiga pemuda menjadi bintang pop internasional, dan bagaimana ketenaran mereka terus berkembang di zaman modern.
Baca juga: Film dokumenter Greta Thunberg akan rilis tahun depan
Baca juga: Selena Gomez produseri serial dokumenter di Netflix
Lagu "Take On Me" terus menjadi pelengkap di film-film masa kini seperti "Deadpool 2," "La La Land" dan "Despicable Me 3."
Sementara itu, lagu hit mereka, "Take On Me" baru-baru ini telah melampaui satu miliar penayangan di YouTube.
Video ikonik yang menggabungkan aksi langsung dengan animasi sketsa pensil ini merupakan lagu kedua dari tahun 1980-an yang mencapai satu miliar penayangan menyusul video musik "Sweet Child O 'Mine" milik Guns N 'Roses.
"Take On Me" memiliki rata-rata lebih dari 480 ribu tampilan harian sejauh ini pada tahun 2020, menurut YouTube.
Band tersebut juga akan melakukan konser di Oslo, Norwegia pada 28 November.
Baca juga: Produser "Bohemian Rhapsody" akan buat biopik Bee Gees
Baca juga: Perusahaan Obama siapkan tayangan Netflix, biopik hingga serial anak
Baca juga: Madonna marah biopiknya dibuat tanpa izin
Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020