1. Tampilkan sisi terbaik dari produk
Mengambil sudut pandang pelanggan, pikirkan sisi mana dari produk Anda yang paling mereka minati. Menyediakan foto produk dari berbagai sisi, khususnya untuk produk fesyen dalam sebuah katalog sangat penting untuk memastikan calon pembeli memahami betul keunggulan produk yang ditawarkan.
Selain semua sisi (depan, samping, dan belakang), foto close-up juga diperlukan untuk menampilkan detail kain, bahan, dan pola jahitan yang ada.
2. Pencahayaan yang baik
Kondisi pencahayaan yang baik meningkatkan suasana pemotretan secara menyeluruh dan menempatkan produk dalam sorotan sehingga memungkinkan pelanggan untuk memiliki gagasan yang jelas bagaimana produk terlihat di kehidupan nyata.
Pastikan ada banyak cahaya terang dan alami di foto Anda untuk hasil terbaik. Pastikan sudut pencahayaan tidak menghasilkan bayangan, dan jika ragu, selalu gunakan warna yang lebih cerah, ketimbang gelap. Namun berhati-hatilah untuk tidak mengekspos foto Anda secara berlebihan.
Baca juga: Siasat membuat merek yang sukses gaet konsumen digital
Baca juga: Mengenal tipe konsumen digital, kamu termasuk yang mana?
Baca juga: Karakteristik konsumen Indonesia, iseng-iseng lihat berujung belanja
Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020