Positif sabu
Jakarta (ANTARA) - Pemain sinetron Aulia Farhan diketahui positif menggunakan sabu saat menjalani pemeriksaan urine di Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya.

"Positif sabu," ujar Kabid Humas Polda Metro Kombes Pol Yusri Yunus di Jakarta, Kamis.

Aktor sinetron "Anak Langit" tersebut juga ditangkap beserta rekan lainnya berinisial G yang juga positif sabu, di lobi sebuah hotel di Jakarta Selatan sekitar pukul 02.00 WIB, Kamis dini hari.

Pada tersangka G ditemukan barang bukti berupa satu paket plastik diduga sabu dan juga satu paket plastik kosong yang diduga bekas pakai.

Baca juga: Aktor Aulia Farhan ditangkap polisi gara-gara narkoba

Sabu tersebut kemudian diantarkan untuk Aulia Farhan alias FP. Namun saat menggeledah dua orang tersebut, polisi menemukan barang bukti lain.

"Ditemukan padanya ada alat-alat seperti bong untuk menghisap sabu dan beberapa barang bukti lain ada tiga telepon seluler," ujar dia.

Keterkaitan dua tersangka itu sebagai pengedar sabu masih didalami oleh pihak kepolisian.

Baca juga: Lucinta Luna hingga Jefri Nichol, ini daftar artis yang kena narkoba

 

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan dan Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020