Jakarta (ANTARA) - Mantan striker Arsenal dan Real Madrid Emmanuel Adebayor sudah menuntaskan kepindahan ke Club Olimpia di Paraguay, umum klub tersebut seperti dikutip ESPN dalam lamannya.
Adebayor yang menganggur tanpa klub sejak meninggalkan klub Turki Kayserispor pada Desember, akan berkumpul lagi dengan mantan rekan satu timnya di Manchester City Roque Santa Cruz.
Baca juga: Lima Besar Eropa kuasai 71,8 persen total bayaran transfer Januari
Baca juga: Ancelotti tak nyaman bursa transfer pemain diperpanjang
Kedua pemain pernah bersama 18 bulan membela City pada 2009 di bawah asuhan manajer Mark Hughes.
Striker Togo berusia 35 tahun itu mencetak 97 gol selama 242 kali bertanding di Liga Premier bersama Arsenal, City, Tottenham Hotspur, dan Crystal Palace.
Olimpia yang berbasis di Asuncion mencuit bahwa mereka telah mengamankan jasa pemain tangguh dan berkualitas seperti Adebayor yang membela mereka sepanjang musim 2020 mulai Sabtu pekan ini.
"Dia tertarik oleh tantangan bermain di Copa Libertadores yang tak pernah dia ikuti," kata presiden klub Olimpia Marco Trovato. "Dia bilang kepada kami bahwa dia datang untuk membuat tim ini kompetitif."
Adebayor hijrah ke Turki pada 2017 guna bergabung dengan Istanbul Basaksehir sebelum merapat ke Kayserispor. Dia mencetak 30 gol dari 76 pertandingan.
Adebayor sudah 66 kali membela timnasnya dan memenangkan penghargaan Pesepak Bola Terbaik Afrika pada 2008.
Baca juga: Besiktas jadi klub ke-12 Kevin-Prince Boateng di sepanjang kariernya
Baca juga: Barcelona resmi gaet gelandang bertahan muda Brasil dari Palmeiras
Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2020