Jakarta (ANTARA) - Adam Sandler yang dinobatkan sebagai aktor terbaik dalam ajang Film Independent Spirit Awards ke-35, menyindir perhelatan film Academy Awards ke-92 lantaran tak menominasikannya dalam kategori aktor terbaik.
"Beberapa minggu yang lalu ketika saya 'dihina' oleh Academy, itu mengingatkan saya ketika saya belajar di sekolah menengah dan diabaikan untuk kategori superlatif buku tahunan yang paling dicari," kata Sandler dikutip dari Reuters, Minggu.
Ia kemudian mengatakan, "Ketampanan mereka (nomine Oscars) akan memudar pada waktunya, sementara kepribadian independen kita akan bersinar selamanya."
Sandler dinobatkan sebagai aktor terbaik atas perannya sebagai tokoh yang kecanduan berjudi di “Uncut Gems”. Sementara Josh dan Benny Safdie dipilih sebagai sutradara terbaik untuk film tersebut.
The Spirit Awards menghormati film-film independen yang dibuat di bawah 20 juta dolar AS.
Nomine kali ini cukup beragam dengan adanya representasi sutradara wanita, aktor atau sutradara kulit berwarna. Sementara dalam ajang Academy Awards 2020, hanya seorang aktor yang bukan berkulit putih.
"The Farewell," yang menampilkan pemain Asia dan difilmkan dalam bahasa Mandarin dan Inggris, dinobatkan sebagai film terbaik.
Sutradara Lulu Wang menyampaikan sejumlah topik mengenai wanita dan sinema dalam pidato kemenangannya.
"Anda tidak perlu menyemangati wanita. Ada banyak wanita yang membuat film dan ingin membuat film. Jadi, berikan mereka pekerjaan itu," kata Wang.
Sementara itu, Renee Zellweger yang telah mendominasi musim penghargaan Hollywood atas perannya sebagai penyanyi Judy Garland, dinobatkan sebagai aktris terbaik untuk "Judy". Ia juga digadang-gadang untuk membawa pulang Oscar pada hari Minggu (9/2) malam waktu setempat.
Film asal Korea Selatan "Parasite" yang diharapkan akan berhasil di Academy Awards pun terpilih sebagai film internasional terbaik di Spirit Awards.
Baca juga: Giliran akun Twitter Adam Sandler kena retas
Baca juga: Adam Sandler sedih atas kematian anaknya di "Grown Ups", Cameron Boyce
Baca juga: Bintang Disney Cameron Boyce meninggal dunia dalam usia 20 tahun
Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020