Jakarta (ANTARA) - Hujan yang mengguyur Ibu Kota Jakarta, Sabtu dini hari turut menaikkan status beberapa pintu di Jakarta menjadi siaga satu yakni pintu air Karet dan Jembatan Merah.
Data per pukul 10.20 WIB, dikutip dari laman posko banjir Sumber Daya Air DKI Jakarta, pintu air Air Jembatan Merah yang dilalui aliran Sungai Ciliwung siaga satu dengan ketinggian air 244 sentimeter (cm).
Ketinggian air di pintu air Jembatan Merah disebabkan naiknya status di pintu air Manggarai yakni siaga dua dengan tinggi air 894 cm. Status normal atau siaga 4 pintu air Manggarai di bawah 750 cm.
Pantauan CCTV, alat berat nampak membersihkan tumpukan sampah di pintu air Manggarai.
Baca juga: Banjir sergap 11 kawasan di Jakarta Timur
Status siaga satu juga terjadi di pintu air Karet dengan aliran air Banjir Kanal Barat (BKB). Ketinggian air mencapai 610 cm dari status normal di bawah 450 cm.
Selain itu, pintu air Marina Ancol yang berfungsi menahan air laut berstatus siaga dua dengan ketinggian air 216 cm. Demikian pula pompa pasar ikan berstatus siaga dua dengan ketinggian air 210 cm.
Pantauan akun Twitter TMCPoldaMetro, sejumlah titik di Jakarta digenangi air rata-rata 30-60 cm.
Genangan itu di Jalan Letjen Suprapto, Jakarta Pusat, Terminal Bus Tanjung Priok, Mall Kelapa Gading, SPBU Danau Sunter dan Perumahan Bukit Sawangan Indah Kota Depok.
Termasuk juga di kawasan Mangga Dua, Jalan Gunung Sahari dan Jalan Kampung Bandan, Jakarta Utara.
Pewarta: Fauzi
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020