PBB, (ANTARA News)- Dewan Keamanan PBB pada Ahad mendesak penghentian segera semua aksi kekerasan di Gaza.

"Para anggota Dewan Keamanan merasa sangat kuatir atas peningkatan situasi di Gaza dan menyerukan penghentian segera semua aksi kekerasan," kata sebuah pernyataan  yang dibacakan kepada wartawan  oleh Dubes Kroasia Neven Jurica. Kroasia menjabat ketua DK PBB.

Para anggota dewan menyerukan pihak-pihak yang bertikai  untuk segera menghentikan semua kegiatan militer."

Para pejabat medis Palestina pda hari Ahad mengatakan 271 warga Palestina  tewas dalam 24 jam serangan Israel  di Jalur Gaza. Sejak operasi itu dimulai , seorang tentara Israel tewas akibat kena serangan roket Palestina.

Para diplomat mengatakan  sidang Dewan Keamanan  diselenggarakan atas permintaan Libya, satu-satunya negara Arab di dewan itu.

Pernyataan itu, yang disetujui setelah empat jam perundingan-perundingan dewan itu  untuk membahas "kebutuhan-kebutuhan ekonomi dan kemanusiaan yang serius di Gaza."

Dewan mendesak agar dilakukan tindakan yang diperlukan  termasuk membuka tempat-tempat penyeberangan perbatasan untuk menjamin  pasokan pangan, bahan bakar minyak  dan perawatan medis.

Para anggota dewan  "menekankan tentang perlunya  pemulihan ketenangan secara penuh "untuk membuka jalan bagi satu penyelesaian politik  Israel-Palestina.(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008