Yogyakarta (ANTARA News) - Enam bintang baru Honda Jazz Stars2 (HJS2) 2008 bersama sejumlah artis akan melanjutkan "roadshow" ke tiga kota besar di Indonesia untuk beraksi di hadapan publik setempat. "Tiga kota besar itu adalah Makassar pada 10 Januari 2009, Semarang (17/1), dan Medan (25/1)," kata Marketing and After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy pada roadshow ke-3 Honda Jazz Stars2 2008 di Ambarukmo Plaza Yogyakarta, Sabtu. Menurut dia, sebelumnya mereka telah melakukan roadshow di Bandung (22/11) dan Surabaya (7/12). Enam bintang itu baru saja terpilih lewat ajang Honda Jazz Stars Search2 2008 yang merupakan ajang pencarian remaja berbakat untuk menjadi pendamping All New Jazz bekerja sama dengan majalah remaja Aneka Yess!. "Roadshow yang juga dimeriahkan artis dan model itu dimaksudkan untuk memperkenalkan bintang baru yang telah terpilih pada `grand final` HJS2 di Jakarta, 15 November 2008," katanya. Para bintang terpilih adalah pasangan Jonas Rivanno (21) dan Gabriella Resti Taroeno (18) sebagai pemenang pertama yang dinobatkan sebagai HJS2 2008, sedangkan pasangan Randy Pangalila (18) dan Sarah Azka Saffanah (15) di posisi kedua serta pasangan Fajar Rizki Wanggai (21) dan Fiona Fachru Nisa (14) di peringkat tiga. Ia mengatakan, mereka berhasil menyisihkan sebanyak 3.688 peserta dari 33 provinsi di Indonesia yang mendaftar dan menjalani seleksi mulai Maret-Agustus 2008. Setelah diseleksi, sebanyak 50 peserta dinyatakan lolos ke semi final. Mereka selanjutnya disaring menjadi 30 orang yang terdiri atas 15 pria dan 15 wanita, kemudian dikarantina di Jakarta selama lima hari dan mengikuti "grand final" pada 15 November. Menurut dia, kriteria penjurian tidak hanya berdasarkan penampilan fisik, tetapi juga kepribadian dan prestasi. Keenam pemenang HJS2 merupakan remaja multitalenta yang memiliki prestasi di berbagai bidang, seperti tarik suara, akting, dan modelling. "Pemenang pertama kategori pria Jonas Rivanno, misalnya, memiliki catatan prestasi Best Catwalk Coverboy 2007 dan bintang sinetron. Begitu pula pemenang pertama kategori wanita Gabriella Resti memiliki prestasi juara Covergirl 2007 dan bintang sinetron," katanya.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008