Cirebon (ANTARA News) - Hujan deras yang disertai angin kencang mengakibatkan sebuah pohon besar tumbang menimpa rumah milik Asmini (50) warga Desa Guwa Kidul, Dusun I, Kecamatan Kaliwedi, Kabupaten Cirebon, Jabar,Sabtu pukul 17.30 WIB.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu tetapi rumah Asmini mengalami rusak berat di bagian depan dan sejumlah perabotan rumahnya ikut hancur.
Asmini menjelaskan, hujan deras berlangsung sekitar dua jam, namun tiupan angin sangat kencang berlangsung sekitar 10 menit sehingga mengakibatkan belasan pohon besar di beberapa desa ikut tumbang, salah satunya yang ada di depan rumahnya.
"Tiba-tiba bunyi pohon patah dan langsung menimpa rumah, tetapi beruntung tidak ada yang duduk di depan," katanya.
Menurut Maskub, penduduk Desa Gua Lor, sejumlah pohon jenis lamtoro dipinggir jalan juga dahannya roboh melintang di jalan sehingga sejumlah warga mulai menyingirkan dahan dan ranting yang memenuhi jalanan agar lalu lintas kembali lancar.
"Listrik juga mati bersamaan dengan munculnya angin kencang," katanya yang mengaku sudah menghubungi PLN agar listrik bisa kembali dialirkan.
(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008