Banghdad (ANTARA News) - Tiga tentara AS tewas dalam kecelakaan lalulintas di Irak selatan, sehingga jumlah tentara AS yang tewas di Irak selama Desember ini bertambah menjadi sembilan orang, militer AS menyatakan Rabu. Kematian ini membuat jumlah tentara AS yang tewas di Irak sejak invasi pimpinan AS pada Maret 2003 menjadi 4.216 orang, demikian menurut kantor berita Suara Irak (VOI), seperti dilaporkan DPA. Nopember tetap menjadi bulan paling mematikan bagi pasukan AS, dengan tewasnya 137 tentara AS, akibat pertempuran sengit antara pasukan AS dan kelompok bersenjata di Fallujah, propinsi Anbar. Juga pada Rabu, empat tentara Irak menderita luka-luka akibat ledakan dengan sasaran pada kendaraan patroli mereka di Mosul timur. "Dua dari mereka mengalami luka serius," kata sebuah sumber kepada VOI, sambil menambahkan kendaraan itu rusak akibat serangan tersebut. (*)

Pewarta:
Copyright © ANTARA 2008