Frankfurt (ANTARA) - Saham-saham Jerman ditutup lebih kuat pada perdagangan Senin (3/2/2020), dengan indeks acuan DAX-30 di Bursa Sahan Frankfurt terangkat 0,49 persen atau 63,22 poin, menjadi 13.045,19 poin.
Perusahaan perangkat lunak multinasional SAP membukukan keuntungan paling banyak (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips, dengan nilai sahamnya bertambah 1,85 persen.
Disusul oleh saham perusahaan bahan bangunan multinasional HeidelbergCement dan perusahaan penerbangan Lufthansa, yang keduanya naik sebesar 1,66 persen.
Sementara itu, perusahaan perbankan terkemuka Jerman Deutsche Bank mencatat kerugian paling banyak (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya merosot 1,85 persen.
Diikuti oleh saham perusahaan bahan kimia khusus untuk busa insulasi dan plastik polikarbonat transparan Covestro yang melemah 1,13 persen, serta pemasok komponen otomotif Continental turun 0,62 persen.
SAP adalah saham yang paling banyak diperdagangkan sepanjang hari dengan nilai transaksi mencapai 298,1 juta euro (329,9 juta dolar AS).
Baca juga: Bursa saham Inggris ditutup naik 40,30 poin
Baca juga: Bursa saham Prancis ditutup 0,45 persen lebih tinggi
Baca juga: IHSG ditutup 55,88 poin, investor masih khawatir dampak Virus Corona
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2020