Tangerang, (ANTARA News) - Areal parkir kendaraan umum di Terminal I dalam negeri Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, Banten dipenuhi sampah sehingga mengganggu kenyamanan bagi penguna jasa bandara.
Pemantauan pada, Minggu, sampah berserakan di seputar lokasi parkir terminal I Bandara terbesar di Indonesia itu seperti aneka bekas makanan, plastik pembungkus serta kertas yang tidak terpakai sehingga merusak keindahan.
Meski petugas sudah menyediakan bak penampung , tapi sisa makanan dan berbagai kertas pembungkus tampak beterbangan ditiup angin.
Namun begitu, di dekat parkir menginap untuk kendaraan roda empat terdapat warung penyedia makanan, maka di sekitar itu sampah berserakan menambah aroma tak sedap bila berada pada bandara yang memiliki sertifikat internasional tersebut.
Meski demikian, di lokasi parkir terminal II luar negeri tampak lebih bersih ketimbang di terminal I karena banyak bak penampung lebih banyak tersedia.
Upaya pengelola Bandara Soetta, PT Angkasa Pura II untuk menjadikan semua areal di bandara menjadi bersih akan sulit terwujud karena bak yang tersedia relatif kurang termasuk para tenaga kerja khusus membuang sampah.
Kepala Cabang Utama Bandara Soetta, Haryanto dihubungi terpisah bahwa pihaknya mengakui masih terlihat sampah berserakan di terminal I disebabkan terbatasnya petugas kebersihan.
Menurut dia, semua sampah yang ada di bandara tidak buang ke luar, tapi dimusnahkan di lokasi penampungan akhir yang dikelola sendiri.
Untuk mengatasi masalah sampah ini, pihak pengelola bandara akan menambah jumlah tenaga kebersihan sehingga terlihat bersih dan pengunjung atau penguna jasa di bandara dapat menikmati pemandangan yang indah.
Sedangkan sampah yang berserakan itu berasal dari pemilik restoran, kafe, dan beberapa tempat penjual makanan lain yang sengaja membuang sampah di lokasi parkir.(*)
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2008