Tahun ini sudah akan dimulai perancangan pembangunannya dan akan dibahas rencana pengambilan jalur tol lewat mana saja
Lumajang, Jawa Timur (ANTARA) - Bupati Lumajang Thoriqul Haq mengatakan perencanaan pembangunan jalan bebas hambatan Probolinggo-Lumajang dimulai tahun 2020 dan pengerjaan proyek jalan tol tersebut akan dimulai 2021.
"Tahun ini sudah akan dimulai perancangan pembangunannya dan akan dibahas rencana pengambilan jalur tol lewat mana saja, sehingga semuanya didata dan tahun ini akan dituntaskan," kata Thoriq saat menghadiri puncak HUT Pondok Pesantren Miftahul Ulum melalui siaran pers yang diterima di Lumajang, Senin.
Ia mengatakan Presiden RI Joko Widodo telah menandatangani jalan Tol Probolinggo-Lumajang sebagai program prioritas nasional dan sesuai Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 80 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Ekonomi, disebutkan bahwa anggaran yang akan digelontorkan pemerintah pusat untuk jalan tol senilai Rp4,7 triliun.
Baca juga: Di atas prediksi, volume kendaraan di Tol Paspro saat Lebaran
"Pembangunan Tol Probolinggo - Lumajang telah sampai tahap perencanaan dan salah satunya pengambilan jalur yang akan segera ditetapkan," tuturnya.
Menurutnya, pembangunan Tol Probolinggo-Lumajang masih akan melalui berbagai tahapan, salah satunya pembebasan tanah yang nantinya akan dinegosiasikan dengan warga setempat yang lahannya dilalui jalur tol.
"Setelah dibebaskan tanahnya, insya Allah pembangunan sudah mulai dikerjakan tahun depan dan harapannya 2023 jalan tol sudah bisa dinikmati oleh masyarakat Lumajang," ucap politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu.
Selain menuntaskan kemacetan area Kecamatan Ranuyoso dan Klakah, lanjut dia, terbukanya akses jalan tol itu nanti juga akan meningkatkan potensi pembangunan yang ada di Kabupaten Lumajang.
Baca juga: H-6 Lebaran, mobil pribadi mulai padati Tol Pasuruan-Probolinggo
"Alhamdulilah perkembangan demi perkembangan, pembangunan demi pembangunan di Lumajang terus beranjak, Insya Allah akan terus kami lakukan penyempurnaan," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Biro Kesejahteraan Sosial Provinsi Jawa Timur Hadiyono yang hadir dalam puncak HUT Pondok Pesantren Miftahul Ulum di Lumajang mengatakan pembangunan Tol Probolinggo-Lumajang merupakan salah satu program prioritas nasional dalam meningkatkan pembangunan infrastruktur di Provinsi Jawa Timur.
"Bapak Presiden telah menandatangani Tol Probolinggo-Lumajang sebagai program prioritas nasional dan ini merupakan program untuk meningkatkan pembangunan infrastruktur di Jatim," katanya.
Baca juga: Dua "rest area" disiapkan di jalur mudik Tol Pasuruan-Probolinggo
Pewarta: Zumrotun Solichah
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2020