Beijing, (ANTARA News) - Seorang perempuan India telah melahirkan anak pertamanya pada usia 70 tahun, setelah menerima menjalani IVF, demikian laporan beberapa harian yang mengutip keterangan dokter yang merawatnya, Senin.

Rajo Devi, yang menikah 50 tahun lalu, melahirkan seorang bayi perempuan pada 28 November, setelah pembuahan tabung, kata Anurag Bishnoi, dokter di pusat kesuburan Hisar di negara bagian Haryana.

"Rajo Devi dan (suaminya) Bala Ram datang ke pusat itu untuk menjalani perawatan dan pemindahan embrio dilakukan pada 19 April," kata Bishnoi kepada Hindustan Times. "Ibu dan bayinya berada dalam kesehatan baik."

Bishnoi menyatakan Devi adalah ibu paling tua di dunia. Satu orang India lagi yang berusia 70 tahun dilaporkan melahirkan anak kembali melalui IVF pada Juli tahun ini, sementara seorang perempuan Spanyol yang berusia 66 tahun melahirkan bayi kembar pada 2006.

Suami Devi, yang berusia 72 tahun, juga telah menikahi adik istrinya setelah 10 tahun perkawinan pertamanya tak menghasilkan anak. Istri keduanya tidak hamil.

Tidak jelas sperma dan telur siapa yang digunakan dalam perawatan yang berhasil itu.

"IVF telah mengubah cara kita melihat kesuburan," kata Bishnoi. "Ketidak-suburan bukan lagi menjadi tabu masyarakat atau kutukan Tuhan. Itu dapat dirawat secara ilmiah."(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008