Pekanbaru (ANTARA News) - Harga tiket pesawat pada hampir seluruh maskapai penerbangan di Kota Pekanbaru, Riau, naik menjelang hari raya Idul Adha, Natal dan Tahun Baru.

Biro perjalanan Uthika Travel, Riri Rahayu, di Pekanbaru Rabu mengatakan, biasanya harga tiket pesawat tujuan Pekanbaru-Jakarta atau sebaliknya yang dijual Rp450 ribu hingga Rp1 juta per penumpang menjadi Rp600 ribu menjadi Rp1,5 juta lebih.

"Bahkan tiket dengan harga Rp600 ribuan sudah habis terpesan oleh calon penumpang," katanya.

Kenaikan tiket juga terjadi terhadap kota tujuan lainnya di antaranya Medan, Batam, Bali, Palembang, dan Yogyakarta.

Namun demikian, kenaikan tersebut menurutnya belum mengganggu jumlah permintaan atau pemesanan tiket.

"Pemesanan tiket malahan mengalami peningkatan jelang Idul Adha, Natal dan Tahun Baru," katanya.

Sementara itu, berdasarkan pantauan ANTARA di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru hampir seluruh maskapai penerbangan menaikkan harga tiket pesawat.

Maskapai penerbangan Air Asia yang identik dengan harga murah pun menjualnya pada harga terendah Rp650 ribu untuk keberangkatan setelah 20 Desember 2008.

Sementara Batavia Air menjual dengan harga terendah Rp700 ribuan untuk jadwal keberangkatan setelah tanggal yang sama.

Mandala Air sekitar Rp700 ribuan untuk keberangkatan diatas tanggal 20 Desember 2008.
(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008