Pak Aan

Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo mengungkapkan Laksamana Madya TNI Aan Kurnia menjadi Kepala Badan Keamanan Laut (Kabakamla) yang baru.

"Pak Aan," kata Presiden Joko Widodo saat menjawab pertanyaan wartawan mengenai siapa Kabakamla yang baru dalam acara diskusi dengan wartawan di Istana Merdeka Jakarta, Jumat.

Laksamana Madya (Laksdya) Aan Kurnia sebelumnya menjabat sebagai Komandan Jenderal Akademi TNI. Aan, merupakan alumnus Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke- XXXII/tahun 1987.

Baca juga: Bakamla siap lindungi nelayan di Natuna

Laksdya Aan akan menggantikan posisi Laksdya A Taufiqoerrochman.

Ia terpilih dari tiga nama yang masuk ke Tim Penilai Akhir (TPA). "Pertimbangannya di TPA, kemarin ada 3 calon," ungkap Presiden.

Baca juga: Kapal ikan asing masuk Natuna, Bakamla koordinasi lintas kementerian

Sebelumnya Presiden Jokowi pada Kamis (16/1) menggelar rapat Tim Penilai Akhir (TPA) di Istana, Jakarta. Rapat TPA tersebut membahas pengangkatan sejumlah jabatan strategis termasuk Kabakamla yang baru.

Bakamla saat ini dipimpin oleh Taufiqoerrochman sejak September 2018. Taufiqoerrochman yang tahun ini menginjak usia 60 tahun akan memasuki masa pensiun.

Baca juga: Danjen Akademi TNI ingatkan 781 Capaja TNI-Polri tak berkhianat

Pewarta: Desca Lidya Natalia
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2020