Jakarta (ANTARA News) - Beberapa saat setelah terpilih jadi Presiden Parlemen se-Asia, Ketua DPR RI HR Agung Laksono langsung memimpin `General Debate` yang digelar dalam suatu sesi khusus di `Jakarta Convention Center`, Jakarta, Kamis.

Sementara itu, Presiden `Asian Parliamentary Assembly` (APA) sebelumnya, Ali Larijani dari Iran, berharap, di bawah kepemimpinan Agung Laksono, APA akan menjadi organisasi yang kuat dan efektif dalam menjalan kerjasama demi mewujudkan tujuan bersama negara-negara di kawasan Asia.

Agung Laksono sendiri terpilih dalam Sidang APA Ke-3 di Jakarta ini dalam suatu proses yang berlangsung secara aklamasi di ruang `Assembly Hall 3`, Jakarta Convention Center tersebut.

"APA merupakan organisasi yang masih baru. Karena itu saya berharap organisasi ini akan semakin mampu eksis menjadi organisasi yang kuat dan efetif dalam menjalankan kerjasama dan mewujudkan tujuan bersama negara-negara di kawasan Asia," tegas Ali Larijani.

Dalam `General Debate` yang dipimpin Agung Laksono, masing-masing perwakilan menyampaikan pendapat maupun ide terkait isu aktual seperti penanganan krisis ekonomi global, pemanfaatan energi, budaya dan lingkungan hidup.

Pada kesempatan itu, Agung Laksono menyerukan agar Parlemen Asia dapat berperan signifikan dalam menanggulangi krisis global.(*)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2008